Cara Cepat dan Mudah Cek Penerima Banpres UMKM 2,4 Juta Melalui eform.bri.co.id/bpum

 

Salam semangat buat sahabat  secercahilmu25. Informasi terbaru seputar Bantuan Presiden (Banpres) Produktif atau Bantuan Langsung Tunai (BLT) UMKM sebesar 2,4 Juta. Bahwasanya, Bank BRI telah merilis aplikasi atau website untuk mempermudah pendaftar UMKM untuk cek sebagai Penerima BPUM 2,4 juta. Cukup dengan memasukkan nomor KTP, sobat sekalian bisa mengetahui Penerima atau Tidak Terdaftar sebagai Penerima BPUM. 

Pastikan sobat sekalain sudah mendaftarkan diri untuk mendapatkan Bantuan Presiden UMKM sebesar 2,4 Juta. Bagi pelaku usaha yang sudah ditetapkan sebagai penerima bantuan UMKM Rp. 2,4 juta akan mendapatkan notifikasi SMS dari Bank BRI. Selain itu, Bank BRI juga telah memberikan fasilitas yang memudahkan pendaftar UMKM untuk cek lolos atau tidaknya mendapatkan bantuan UMKM 2020.  

Kabar baik buat semuanya, Banpres Produktif UMKM masih diperpanjang hingga akhir November 2020.  Untuk BLT UMKM tahap II ini diperpanjang dan menyasar 3 juta UMKM.

Baca Disini : Panduan Berhasil Pendaftaran BLT UMKM Tahap II

Terbaru : Pendaftaran BPUM UMKM Tahap 3 Tahun 2021 Sudah Dibuka, Cek Cara Pendaftaran UMKM Tahap 3 Tahun 2021

 

Jadi, bagi sobat sekalian yang sudah tidak sabar untuk cek apakah sebagai penerima atau sebaliknya. Silahkan simak panduan berikut ini :

 Cara Cek Penerima Bantuan Presiden UMKM Sebesar 2,4 Juta melalui eform.bri.co.id/bpum:

1. Silahkan akses situs e-Form BRI, berikut ini link aksesnya :

https://eform.bri.co.id/bpum

Masuk di halaman Cek Penerima BPUM, silahkan isikan :

- Nomor KTP ;

- Kode Verifikasi yang muncul.

Jika sudah, silahkan klik pada "Proses Inquiry".

Cara Cepat dan Mudah Cek Penerima Banpres UMKM 2,4 Juta Melalui eform.bri.co.id/bpum
Gambar. Halaman Cek Penerima BPUM UMKM Sebesar 2,4 Juta

2. Setelah klik proses inquiry akan muncul tampilan-tampilan seperti berikut ini :

- Halaman apabila terdaftar sebagai penerima BPUM.

Apabila Nomor KTP rekan terdaftar sebagai penerima BPUM, maka akan muncul halaman seperti gambar dibawah ini.

Tahapan selanjutnya yang harus dilakukan adalah, silahkan rekan screen shoot terlebih dahlu halaman seperti gambar dibawah ini, setelah itu silahkan ke kantor Bank BRI dan membawa e-KTP.

tampilan berhasil menerima bpum di eform bri
Gambar. Halaman Apabila Nomor KTP Terdaftar Sebagai Penerima BPUM

 - Halaman apabila tidak terdaftar sebagai penerima BPUM

Halaman ini muncul karena beberapa kemungkinan:

- Karena sobat sekalian belum mendaftarkan diri untuk mendapatkan banpres UMKM sebesar 2,4 juta ; dan

- Sudah mendaftarkan diri, tapi belum berkesempatan untuk mendapatkan banpres tersebut. 

Bagi sobat yang belum mendaftarkan diri dan memenuhi persyaratan, silahkan daftarkan diri untuk mendapatkan bantuan tersebut, karena pemerintah telah membukan gelombang atau tahap ke II.  

 

tampilan gagal menerima bantuan UMKM di eform bri
Gambar. Halaman Apabila Tidak Terdaftar sebagai Penerima BPUM

Baca Juga : Cara Cepat dan Mudah Membuat Surat Keterangan Izin Usaha untuk Pendaftaran UMKM Tahap II


Demikianlah informasi yang dapat admin bagikan, semoga bermanfaat buat sobat sekalian. Salam semangat dan salam satu data.


Previous
Next Post »

Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan topik pembahasan. Terimakasih. ConversionConversion EmoticonEmoticon

Thanks for your comment