Info Update! Pendidik dan Tenaga Kependidikan TMT 2018 Sudah Bisa Membuat Akun SIMPKB


Salam semangat buat Bunda-bunda PAUD serta rekan Operator Dapodik PAUD. Alhamdulillah, hari ini admin mendapatkan kabar baik untuk diri admin dan semoga rekan sekalian yang mulai bertugas (TMT) di tahun 2017 atau 2018 juga mendapatkan kabar baik seperti admin. Hari ini, admin tiba-tiba ingin check halaman SIMPKB, masuk di halaman SIMPKB admin berinisiatif untuk coba cek "Cari No. UKG", karena hingga kemaren admin belum mendapatkan No. UKG sebagai syarat untuk bisa memiliki atau mendaftarkan Akun SIMPKB. 
Alhamdulillah, setelah admin melakukan Pencarian Data GTK dengan meng input kan Nama GTK, Provinsi dan Kota, alhasil seperti berikut ini :

Gambar. Pencarian Data GTK Berhasil

Alhamdulillah, kabar baik yang sudah lama ditunggu-tunggu akhirnya datang hari ini. Admin pada saat melakukan pencarian GTK, data Admin sudah ditemukan seperti gambar diatas, dan alhamdulillah nya sekaligus keluar dua data. 

Barangkali menjadi pertanyaan jug bagi rekan sekalian, kok bisa keluar dua data sekaligus ?

Iya, keluar dua data sekaligus ini dikarenakan nama admin ada di dua lembaga PAUD. Tapi, jangan khawatir dan bingung, kita tidak harus melakukan Registrasi untuk kedua akun tersebut apabila rekn-rekan juga menemukan dua data seperti admin. 

Solusinya, silahkan registrasi di lembaga yang menjadi sekolah induk rekan. 

Disini admin memilih data yang paling atas, dikarenakan di lembaga tersebut menjadi Sekolah Induk admin. 

Baiklah, langsung saja kita masuk ke tahapan berikut ini :


1. Cek No. UKG (Uji Kompetensi Guru)

Berikut ini Cara Cek No. UKG Melalui Akun SIMPKB (Sistem Informasi Manajemen Pengembangan Keprofesian) :

- Silahkan akses halaman SIMPKB terlebih dahulu.



Berikut ini link akses halaman SIMPKB :

Cara akses akun simpkb
Gambar. Halaman Utama Akun SIMPKB
 - Masuk di halaman Login atau utama SIMPKB, silahkan klik pada "Cari No UKG".

Masuk di halaman Pencarin Data GTK Guru Pembelajar, silahkan isikan :
-- Nama GTK (Nama anda) ;
-- Provinsi ;
-- Kota. 

Gambar. Halaman Pencarin Data GTK Guru Pembelajar
Cara pengisian Pencarian Data GTK seperti berikut ini, setelah semua data terisi silahkan klik pad tombol Cari GTK.



Alhamdulillah, Data admin sudah ditemukan. Di halaman ini kita sudah bisa melihat No. Peserta UKG masing-masing, dari nomor UKG inilah kita nantinya bisa memiliki akun SIMPKB. 
 
Gambar. Pencarian Data GTK Berhasil dan NO. UKG Sudah Ada

 Apabila data sudah ditemukan, tahapan selanjutnya yang harus kita lakukan adalah seperti berikut. 

2. Registrasi Akun SIMPKB

Berikut ini Cara Registrasi Akun SIMPKB 2020 :

-Silahkan klik pada No. Peserta UKG seperti yang admin lingkar pada gambar dibawah ini.

 

 - Selanjutnya, masuk di halaman Registrasi Akun. Silahkan isikan Tanggal Lahir Anda.

Cara Registrasi Akun SIMPKB 2020

 - Setelah tanggal lahir terisi, jangan lupa klik pada Saya Bukan Robot. Selanjutnya, klik tombol Register.


 - Masuk di halaman Persetujuan, silahkan dibaca terlebih dahulu pemberitahuan yang muncul, jika Setuju silahkan klik Setujua dan apabila tidak setuju silahkan klik Tidak Setuju. Disini admin sudah setuju, langsung klik Setuju.



 - Selanjutnya, kita secara langsung akan dialihkan ke halaman Print atau Simpan File Registrasi Akun SIMPKB. 

Disini admin memilih untuk simpan file tersebut, bagi rekan-rekan yang ingin cetak langsung silahkn pilih Print yang digunakan, dan bagi rekan yang ingin menyimpan file nya terlebih daulu silahkan klik pada Microsoft Print to PDF.



 - Data Registrasi Akun SIMPKB telah berhasil disimpan. Silahkan cek data dari file tersebut.


 - Selanjutnya, apabila masih berada dihalaman Registrasi Akun silahkan klik pada Kembali ke Login atau silahkan akses langsung halaman Login SIMPKB. 
Silahkan cek Username dan Password pada file Akun Registrasi yang telah kita simpan tadi.


- Apabila berhasil login, maka kita akan masuk di halaman Verval Data Mapel PKP seperti gambar dibawah ini. Silahkan isi terlebih dahulu Nama Mapel.  Caranya, silahkan klik pada icon pensil.



 - Selanjutnya, masuk dihalaman Pilih Mata Pelajaran, silahkan pilih Mata Pelajaran sesuaikan dengan tugas rekan masing-masing. Disini ada dua pilihan BImbingan Konselling dan Tematik. Admin memilih Tematik. Jika sudah, silahkan klik pada tombol Pilih.



 Kemudian klik Simpan. 


 - Selanjutnya, kita akan dialihkan ke halaman Kelola Profilku. Silahkan di kelola data pribadi rekan. Seperti yang dilingkar pada gambar berikut ini, terdapat tanda seru silahkn perbaiki data tersebut terlebih dahulu. Klik pada icon pensil untuk perbaikan data.


- Masuk di halaman edit sekolah dan Mapel silahkan isi Nama Mapel. Jika sudah silahkan klik Simpan. 



Setelah disimpan, maka kita akan masuk dihalaman seperti berikut ini, silahkan klik Cetak Surat untuk melakukan Perubahan SATMINKAL / MAPEL. 
 


- Berikut ini adalah lampiran dari Cetak Surat Pengajuan Perubahan Data PTK. Silahkan rekan bawa surat ini kepada Admin Dinas agar dilakukan verifikasi dan validasi data. Sehingga, apabila telah berhasil di validasi, Ketua Komunitas sudah bisa menambahkan rekan didalam Komunitas atau Pokja di SIMPKB. 
 
Surat pengajuan perubahan data PTK


Demikianlah informasi terbaru seputar Cara Mendapatkan Akun SIMPKB 2020 dan No. UKG 2020. Semoga bermanfaat buat rekan sekalian yang belum memiliki akun SIMPKB seperti admin. Salam semangat dan salam satu data.

 
Previous
Next Post »

Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan topik pembahasan. Terimakasih. ConversionConversion EmoticonEmoticon

Thanks for your comment