Download Buku Petunjuk Pendaftaran Sekolah Kedinasan (DIKDIN) 2021 v.1

 

Salam semangat buat Sobat Secercahilmu25 yang sedang mempersiapkan diri untuk mengikuti Seleksi Pendaftaran Sekolah Kedinasan 2021. Pemerintah melalui Kementerian Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) mengumumkan akan kembali membuka pendaftaran Sekolah Kedinasan untuk Tahun Ajaran 2021. Adapun Jadwal Pendaftaran Sekolah Kedinasan tahun 2021 direncanakan dibuka pada bulan April 2021.

Download Buku Petunjuk Pendaftaran Sekolah Kedinasan (DIKDIN) 2021 v.1


Informasi penting buat sobat sekalian, segera persiapkan diri dan berkas penting anda. 

Adapun data-data yang harus dipersiapkan untuk mengikuti Seleksi Pendaftaran Sekolah Kedinasan Tahun 2021 :

  1. Foto berlatar merah 
  2. KTP (bagi yang belum memiliki KTP bisa diganti dengan keterangan DUKCAPIL)
  3. Kartu Keluarga 
  4. Ijazah / Surat Keterangan Lulus  


Alur Pendaftaran SSCN Sekolah Kedinasan Tahun 2021 :

Alur Pendaftaran SSCN Sekolah Kedinasan Tahun 2021

Berikut ini Cara Pendaftaran Sekolah Kedinasan Tahun 2021 :

1. Pelamar mengakses portal SSCASN, kemudian pilih DIKDIN 

Link akses portal SSCASN :  https://sscasn.bkn.go.id/

Gambar. Halaman SSCASN, kemudian Klik DIKDIN


2. Masuk di halaman https://dikdin.bkn.go.id/ , silahkan klik tombol Login untuk membuat akun dan mencetak kartu informasi akun. 

- Cek Resume, cetak Kartu Pendaftaran SSCN 

- Lengkapi data di Web Sekolah Kedinasan jika diperlukan.

Gambar. Masuk di Halaman Portal SSCASN Sekolah Kedinasan

3. Pelamar melakukan log in dengan menggunakan NIK  dan Password yang telah didaftarkan 


4. Pelamar melakukan swafoto, mendaftaran sekolah dan jurusan yang tersedia dan melengkapi form isian. 

Pelamar hanya dapat melamar di 1 (satu) Sekolah Kedinasan

5. Pelamar memasukkan nilai 

6. Pelamar melengkapi biodata

7. Pelamar mengunggah (upload) dokumen sesuai dengan persyaratan

8. Pelamar mengecek kembali isian yang telah dilengkapi (Resume) 

9. Pelamar mengklik kirim, data yang telah dikirim tidak dapat diubah 

10. Pelamar mengecek hasil verifikasi 

11. Pelamar yang dinyatakan lulus verifikasi akan mendapatkan kode  billing sebagai kode untuk pembayaran tes seleksi. Aturan mengenai pembayaran silahkan cek di web instansi Sekolah Kedinasan yang dipilih 

12. Pelamar yang sudah melakkan pembayaran dan sudah diverifikasi pembayarannya akan mendapatkan kartu ujian 

13. Pelamar mengikuti tahapan tes seleksi 

14. Pelamar mengecek hasil kelulusan tes seleksi 

15. Pelamar yang lulus tes seleksi dan dinyatakan diterima di sekolah kedinasan, harap menghubungi instansi atau sekolah kedinasan terkait untuk proses selanjutnya. 


Link Pendaftaran Sekolah Kedinasan Tahun 2021 : https://dikdin.bkn.go.id/


Download Buku Petunjuk Pendaftran Sekolah Kedinasan Tahun 2021, DISINI


 


Sumber : https://dikdin.bkn.go.id/

Demikianlah informasi mengenai Buku Petunjuk Pendaftaran Sekolah Kedinasan (DIKDIN) 2021. Semoga bermanfaat buat semuanya. Salam semangat dan salam satu data. 




Previous
Next Post »

Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan topik pembahasan. Terimakasih. ConversionConversion EmoticonEmoticon

Thanks for your comment