Cara Registrasi Pengguna Baru di Dapodik PAUD 2019


Salam semangat buat rekan-rekan OPS PAUD serta Bunda PAUD sekalian, setelah dibeberapa postingan sebelumnya kita membahas cara registrasi Dapodik PAUD 2019 dan di postingan kali ini admin ingin mencoba berbagi informasi mengenai Cara Registrasi Pengguna Baru di Dapodik PAUD 2019. 
Terbaru : Cara Reset Pengguna Dapodik PAUD Sendiri Tanpa Menghubungi Dinas Setempat 100% Berhasil


Cara Registrasi Pengguna Baru di Dapodik PAUD 2019


Baca Disini: Cara Registrasi Dapodik PAUD 2019 v.3.3.0 Semester Ganjil 2018/2019
Baca Juga: Cara Meluluskan Peserta Didik Tingkat Akhir pada Semester Genap 2017/2018 di Dapopaud 2019

Harus di ketahui dalam melakukan registrasi Dapodik PAUD 2019 dapat dilakukan beberapa tahapan diantaranya:

1. Apabila lembaga satuan pendidikan sudah memiliki username Dapodik yang aktif, maka lembaga tersebut sudah bisa masuk ke tahapan Pemilihan Aplikasi dan Metode Sinkronisasi yang harus dilakukan terlebih dahulu sebelum registrasi Dapodik PAUD 2019. 

Bagaimana cara Pemilihan Aplikasi dan Metode Sinkronisasi ? 
Silahkan...

Baca Disini : Cara Melakukan Pemilihan Apliaksi dan Metode Sinkronisasi Sebelum Registrasi Dapodik PAUD 2019

2. Apabila lembaga satuan pendidikan belum memiliki username Dapodik yang aktif atau pada saat melakukan registrasi dapodik PAUD 2019 gagal terus padahal sudah menggunakan akun dapodik semester genap 2017/2018, maka lembaga tersebut dapat melakukan tahapan dibawah ini:


Persiapkan terlebih dahulu Kode Registrasi yang didapatkan di Dinas Pendidikan setempat  beserta NPSN. 

(1) Silahkan klik pada link berikut ini :


Ingat: Pilih Satuan Pendidikan bukan Unit/Satuan Kerja

 
(2) Masuk di halaman login Manajemen Dapodik PAUD dan Dikmas, lalu klik pada "Daftar Baru/Lupa Password?"




(3) Selanjutnya masuk di halaman Verifikasi Kode Registrasi. 




(4) Silahkan isikan Kode Registrasi yang didapatkan di Dinas Pendidikan setempat , serta NPSN Lembaga. 
Lalu klik tombol Verifikasi. 




(5) Apabila kode registrasi dan NPSN benar, dan belum ada pengguna untuk satuan pendidikan tersebut maka akan tampil formulir pendaftaran pengguna baru. Lalu masukkan Nama Lengkap (OPS), email (login dapopaud 2019), password (login dapopaud 2019), No. Hp, No. Telp. Kemudian klik tombol Simpan. 


Ingat: Untuk penggunaan e-Mail gunakan e-Mail yang baru bukan e-Mail login dapodik semester kemaren. 




Setelah tombol Simpan di klik, selanjutnya akan masuk ke halaman data Pengguna Baru telah berhasil di daftarkan. Lalu klik pada tombol LOGIN. Maka akan dialihkan ke halaman Login Satuan Pendidikan. Silahkan login sesuai dengan data yang didaftarkan tadi yaitu isikan e-Mail dan password.


Gambar. Login Satuan Pendidikan


(6) Apabila pengguna di satuan pendidikan sudah ada, maka email dan nama pengguna sudah tidak dapat diubah. Akan tetapi pengguna masih dapat melakukan perubahan password, dengan syarat email sudah terverifikasi. 


Sumber Gambar. dapopaud dikmas
Baca Juga : Solusi Gagal Mengirimkan Data Registrasi Dapodik PAUD 2019 di 30%

Demikianlah informasi mengenai Cara Melakukan Registrasi Pengguna Baru di Dapodik PAUD 2019. Salam berbagi dan terimakasih... 




Previous
Next Post »

12 komentar

Click here for komentar
Anonymous
admin
10/8/18, 10:40 AM ×

untuk memverifikasi email bagaimana caranya ya?

Reply
avatar
10/8/18, 11:17 PM ×

terimakasih buat pertanyaannya gan... Cara Verifikasi e-mail, pastikan kita sudah masuk di halaman manajemen.paud, jika sudah maka akan muncul notif verifikasi e-mail dan silahkan klik notif tersebut. Harus diperhatikan e-mail yang bisa di verifikasi adalah email yang aktif atau sudah terdaftar di gmail atau pun yahoo.
Karena pengalaman admin, ada sebagain OPS menggunakan e-mail tebakan atau email yang bleum terdaftar sebagai login dapodik.
Semoga bermanfaat.

Reply
avatar
Anonymous
admin
10/15/18, 2:40 PM ×

Pada saat menyimpan pengguna baru terjadi erorr saat pemrosesan itu kenapa ya?

Reply
avatar
10/15/18, 6:51 PM ×

Notif error nya apa gan?.. bisa jadi pada saat agan registrasi pengguna baru di manajemen paud agan menggunakan email di semester kemaren.
Untuk daftar pengguna baru silahkan gunakan username baru bukan username di semester kemaren.

Semoga bermanfaat.

Reply
avatar
Unknown
admin
12/4/18, 2:32 AM ×

cara upload file raport ke dalam dapodik online pkbm gimana ya???
filenya pdf atau excel?

Reply
avatar
Unknown
admin
1/11/19, 2:14 PM ×

bagaimana kalau lembaga paud baru aktif pada tahun 2018 sampai sekarang. bagaimana cara mendapatkan kode registrasi dapodik. kode registrasi dapodik lama memang ada.

Reply
avatar
1/12/19, 1:28 PM ×

@Maiterima Hulu, admin simpulkan agan sebelumnya sudah pernah melakukan pendataan di Dapodik. Sekarang agan kesulitan untuk mendapatkan kode registrasi? caranya agan akses manajemen paud, kemudian login sesuai dengan login di dapodik paud offline apabila berhasil login di halaman manajemen silahkan klik kode registrasi. Kode registrasi itulah yang agan copy dan pastekan pada saat melakukan registrasi dapodik. Apabila agan masih bingung agan bisa langsung hubungi operator dinas untuk mendapatkan kode registrasi.

Semoga bermanfaat.

Reply
avatar
Unknown
admin
3/2/19, 1:28 PM ×

ASK....
Untuk sekolah baru tingkat SMA daftarnya dimana ? Apakah sama dengan tingkat paud?

Reply
avatar
Unknown
admin
5/4/19, 3:11 PM ×

hallo admin mohon jawabanx yah, sya dari lembaga kursus dan pelatihan mau daftar dapodik tapi ko terkunci yAH TIDAK BISA MASUK EROE TERUS SETELAH ISI nomor registrasi dan NPSN. MHON JAawbannya.

Reply
avatar
Anonymous
admin
10/10/19, 2:30 PM ×

assalamualaikum min, saat saya klik notif verifikasi email selanjutnya malah jadi "ERROR. An error occurred while processing your request." kira-kira kenapa yah? lalu solusinya apa?

Reply
avatar
2/3/20, 12:31 PM ×

kalau login ulang apakah akan mengubah semua data di dapodik walaupun sudah diisi ?

Reply
avatar

Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan topik pembahasan. Terimakasih. ConversionConversion EmoticonEmoticon

Thanks for your comment