Solusi Mengatasi Data Invalid di Dapodik PAUD


Salam berbagi ilmu para rekan-rekan operator dan Bunda PAUD. Pada kali ini admin mau membahas mengenai data-data yang ditemukan invalid pada dapodik PAUD. Hal ini mungkin saja para rekan operator temukan pada saat ingin melakukan validasi saja...

Cara mengatasi data invalid di dapodik PAUD



Terus... apa saja data-data yang biasa ditemukan invalid (Peringatan tanda seru berwarna merah) pada dapodik PAUD?


Catatan: Disini admin menggunakan gambar dari dapopaud 2017/2018 v.3.2.1

Berikut ini telah admin kumpulkan data-data apa saja yang biasa nya invalid dan bagaimana cara mengatasinya.

1.Data Rinci PeriodikSanitasi Sekolah untuk Periode Genap/2017 belum terisi. 

Solusi:

Data Periodik (Genap 2017/2018)

Pada menu Lembaga > Data Pendukung > Data Periodik(Genap 2017/2018)>Lalu isilah setiap pilihan data yang ada seperti contoh gambar berikut dan jangan lupa klik Save. 



Data Sanitasi (Genap 2017/2018)

Masih berada di menu Lembaga > Data Pendukung > Sanitasi (Genap 2017/2018) > Lalu isilah setiap pilihan data seperti contoh gambar dibawah ini dan jangan lupa klik Save. 



2.PTK a/n..., Belum memilki Rombongan Belajar

Terdapat sejumlah ... untuk peserta didik yang belum masuk ke dalam Rombongan Belajar.

Solusi: Silahkan Baca DISINI


3.GTK a/n... dengan jenis PTK (Guru Kelas) wajib mengisikan data Kompetensi

Solusi:

Pilih menu PTK > Klik salah satu nama PTK > klik ubah > pada halaman Edit PTK masuk ke bagian Data Rincian > Pilih Komptetensi, untuk contoh nya seperti dibawah ini. Rekan-rekan tinggal klik Tambah lalu akan muncul pemberitahuan dan klik Yes.



4. Riwayat Karir GTK a/n..., wajib diisi minimal satu record

Solusi:

Masih di Menu PTK > Pilih salah satu nama PTK/GTK > Ubah > Edit PTK masuk ke bagian Data rincian > Rw. Karir Guru. Untuk gambaran pengisian datanya seperti gambar dibawah ini. 






5. PTK a/n..., email harap diisi

Solusi: 

Masih dalam menu PTK > Pilih salah satu nama PTK > Ubah > Pada laman Edit PTK scrool ke bawah dan cari Email. Email ini khususnya buat Kepsek dan Operator / Tenaga administrasi Sekolah harus diisi, dikarenakan ini berfungsi untuk masuk ke DHGTK / Absensi Online


Baca Juga : Panduan Penggunaan Dapodik PAUD 2019 v.3.30 T.A 2018/2019
Baca Juga : Cara Mendapatkan Kode Registrasi 36 Karakter Dapodik PAUD 2019 
Baca Juga : Cara Registrasi Dapodik PAUD 2019 v.3.3.0 Semester Ganjil 2018/2019
Baca Juga : Solusi dari Gagal Mengirim Data Registrasi di 30% Dapodikpaud 2019 
Baca Juga  : Cara Reset Pengguna Aplikasi Dapodik PAUD 2019 untuk Mengatasi Gagal Registrasi
Baca Juga : Cara Meluluskan Peserta Didik Tingkat Akhir pada Semester Genap 2017/2018 di Dapopaud 2019 
Baca Juga : Update Jumlah Jam Mengajar (JJM ) di Dapodik PAUD 
Baca Juga : Fungsi Action Menu pada Tab Peserta Didik, Sarpras, Rombel dan PTK 

Demikianlah informasi yang dapat admin bagikan semoga bermanfaat dan terimakasih. 




Previous
Next Post »

Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan topik pembahasan. Terimakasih. ConversionConversion EmoticonEmoticon

Thanks for your comment