Dapodik Versi 2025 - Solusi Data Peserta Didik Tidak Terbaca di Dalam Rombongan Belajar (Rombel)
Salam semangat dan salam satu data buat Bunda dan Panda Operator Dapodik PAUD. Finally, kita memasuki tahun ajaran baru (Semester Ganjil 2024/2025). Artinya, bunda panda sudah bisa memulai Pengisian Dapodik PAUD-DIKDASMEN. Barangkali, bunda panda sudah ada yang memulai pengisian Dapodik versi 2025. Bagi bunda dan panda yang telah berhasil sinkronisasi dapodik versi 2025 admin ucapkan selamat, salah satu tugas untuk semester ganjil ini sudah terselesaikan, bagi bunda panda yang baru memulai pengisian atau yang sudah ditengah jalan pengisian dapodik versi 2025 dan mengalami kendala, ayo semangat kembali melakukan Pengisian Dapodik. Sesuai dengan judul postingan kali ini, admin mau berbagi Solusi dari salah satu permasalahan yang muncul pada saat memulai Pengisian Dapodik versi 2025, permasalahannya adalah "Data Peserta Didik Tidak Terbaca Didalam Rombongan Belajar".
Bagi bunda dan panda yang mengalami permasalahan yang sama dengan admin, jangan panik dulu ya... semuanya ada solusinya....
Finally, setelah admin coba searching via Youtube dan membaca Panduan akhirnya permasalahan tersebut terselesaikan. Apa Solusi Data Peserta Didik Tidak Terbaca di Dalam Rombongan Belajar (Rombel) Dapodik Versi 2025?
Berikut Solusi Data Peserta Didik Tingkat PAUD Tidak Muncul di Dalam Rombel Dapodik Versi 2025 :
1. Silahkan input data peserta didik baru, kemudian pada halaman Rombongan Belajar silahkan klik tombol Tambah (untuk menambah rombel baru).
pada kolom Tingkat Pendidikan silahkan pilih (Kelompok A) bukan Kelompok B (meskipun usia peserta didik sudah memasuki Usia TK).
Kenapa memilih Layanan Kellompok A???
Karena, peserta didik tingkat awal atau yang baru masuk sekolah belum terdaftar di Aplikasi Dapodik, oleh karena itu Operator Sekolah memilih layanan Kelompok A mau usia berapapun itu.
Data peserta didik sudah berhasil muncul di laman Rombongan Belajar.
Setelah mengisi nama rombel, tahapan selanjutnya yang harus dilakukan.
2. Silahkan lengkapi pengisian seluruh data, lakukan validasi dan sinkronisasi dapodik paud versi 2025.
3. Selanjutnya, silahkan lapor ke Admin Dinas untuk Pemetaan/Menaikkan siswa kedalam kelompok B.
Demikianlah solusi dari permasalahan yang muncul pada saat pengisian dapodik semester ganji dapodik versi 2025. Semoga informasi diatas bisa membantu bunda dan panda dalam menyelesaikan dapodik 2025.
Salam semangat dan salam satu data...
Post a Comment for "Dapodik Versi 2025 - Solusi Data Peserta Didik Tidak Terbaca di Dalam Rombongan Belajar (Rombel) "
Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan topik pembahasan. Terimakasih.