Cek Jadwal Pelaksanaan Bimtek Program Guru Belajar Seri Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) Tahun 2021

Salam semangat buat Guru/Kepala Sekolah/Pengawas SD, SMP dan SMA/SMK dan PKBM, bagi Guru-guru yang kemaren bertanya kapan mulai Pendaftaran Bimtek Guru Belajar Seri Asesmen Kompetensi Minimum, berikut ini admin bagikan Jadwal Pelaksanaan Bimtek Program Guru Belajar Seri Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) Tahun 2021.

Sebelum kita masuk ke Jadwal Pelaksanaan Bimtek Guru Seri Asesmen AKM, alangkah baiknya kita menenali Apa itu Program Guru Belajar Seri Asesmen Kompetensi Minimum?

Program Guru Belajar Seri Asesmen Kompetensi Minimum adalah Program pembelajaran yang dirancang untuk membantu para Guru / Kepala Sekolah / Pengawas SD, SMP, SMA/SMK dan PKBM sederajat dalam memahami tujuan, konsep dan bentuk pelaksanaan Asesmen Nasional, serta dapat menganalisis contoh asesmen literasi membaca dan numberasi pada Asesmen Kompetensi Minimum. 

Apa tujuan Program Guru Belajar Seri Asesmen Kompetensi Minimum ?

Tujuan Program Guru Belajar Seri Asesmen Kompetensi Minimum sebagai berikut :

  • Memahami konsep Asesmen Nasional ;
  • Memahami bentuk pelaksanaan Asesmen Nasional ;
  • Menganalisis contoh asesmen literasi membaca pada Asesmen Kompetensi Minimum ;
  • Menganalisis contoh asesmen numerasi pada Asesmen Kompetensi Minimum ;
  • Membaca dan menindaklanjuti laporan hasil Asesmen Kompetensi Minimum ; dan
  • Melakukan pengimbasan dengan mengajak rekan guru yang lain untuk mengikuti program Guru Belajar seri Asesmen Kompetensi Minimum. 


Siapa saja yang bisa mengikuti Program Guru Belajar Seri Asesmen Kompetensi Minimum ?

Berikut ini Syarat Peserta yang bisa mengikuti Program Guru Belajar Seri Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) : 

  • Semua Guru SD, SMP dan SMA/SMK ;
  • Kepala Sekolah SD, SMP dan SMA/SMK ;
  • Pengawas SD, SMP dan SMA/SMK ;
  • Peserta yang berasal dari Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat (PKBM) sederajat SD, SMP, SMA/SMK ;
  • Telah memiliki akun SIMPKB. 


Tahapan Program Guru Belajar Seri Asesmen Kompetensi Minimum :

  • Tahap I Bimtek, pada tahap ini peserta terlebih dahulu mengikuti Orientasi yang membekali peserta mengenai latar belakang, tujuan umum, kebijakan dan alur program Guru Belajar seri Asesmen Kompetensi Minimum. Pada tahap Bimtek ini peserta akan mengikuti pembelajaran mengenai konsep Asesmen Nasional, konsep Asesmen Kompetensi Minimum, butir sola literasi membaca dan numrasi, serta membaca dan menindaklanjuti hasil Asesmen Kompetensi Minimum dalam kurun waktu selama 5 (lima) hari. 
  • Tahap 2 Pengimbasan, pada tahap ini diharapkan dapat menjadi bagian perubahan pendidikan dengan cara mengajak dan mendampingi guru lain di satuan pendidikan peserta untuk mengikuti Program Guru Belajar seri Asesmen Kompetensi Minimum. Peserta mendokumentasikan video pengimbasan dan menunggah video tersebut pada kanal video berbagi (Youtube) dengan memasukkan link URL video tersebut sebagai syarat untuk mengunduk Piagam Penghargaan. 


Kapan Pelaksanaan Program Guru Belajar Seri Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) ?

Berikut ini Jadwal Pelaksanaan Program Guru Belajar Seri Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) :

Jadwal Pelaksanaan Bimtek Program Guru Belajar Seri Asesmen Kompetensi Minimum (AKM) Tahun 2021


Sumber : gurubelajar.kemdikbud.go.id/


Demikianlah informasi yang dapat admin bagikan, semoga bermanfaat buat Bapak/Ibu semuanya. Salam semangat dan salam satu data. 


Previous
Next Post »

Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan topik pembahasan. Terimakasih. ConversionConversion EmoticonEmoticon

Thanks for your comment