Ingat! Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 4 Dibuka Setelah Lebaran Idul Fitri 26 Mei 2020


Salam semangat buat rekan-rekan yang akan mengikuti program Kartu Prakerja 2020. Bagi rekan-rekan yang telah melakukan Pendaftaran Kartu Prakerja dan masih Belum Berhasil, jangan khawatir karena Informasi terbaru dari Prakerja.go.id, "Pendaftaran Gelombang 4 Kartu Prakerja kembali dibuka pada hari Selasa, 26 Mei 2020".
Bagi rekan-rekan yang terus menanyakan informasi kapan pendaftaran gelombang 4 atau selanjutnya kartu prakerja kembali dibuka, rekan-rekan bisa secara langsung memantau perkembanga informasi melalui akun instagram @prakerja.go.id ataupun di website resmi prakerja.go.id. Sekedar informasi, menjelang tanggal 30 April 2020 kemaren, pendaftaran kartu prakerja telah selesai dilaksanakan hingga gelombang ke 3.



Ingat! Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 4 Dibuka Setelah Lebaran Idul Fitri 26 Mei 2020
Gambar. Pendaftaran Kartu Prakerja



Berdasarkan informasi yang dilansir dari kompas.com, Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 4 dipastikan buka setelah lebaran idul fitri, tepatnya Selasa, 26 Mei 2020, hal ini disampaikan langsung oleh Manajemen Pelaksana (Project Management Office/PMO) Program Kartu Prakerja. 

Berikut ini, alasan kenapa pendaftaran prakerja gelombang 4 belum dibuka :
Direktur Eksekutif Manajemen Pelaksana Prakerja Denni Pusa Purbasari menjelaskan dua alasan besar kenapa gelombang 4 hingga saat ini belum dibuka, pertama memprioritaskan nama-nama yang diusulkan Kementerian Lembaga (K/L), seperti pekerja yang tercatat di PHK, dirumahkan, yang bekerja di sektor pariwisata dan industri. Alasan kedua dijelaskan karena masih disubkkan dengan penyaluran dana insentif ke peserta Kartu Prakerja di 3 gelombang sebelumnya. 

Kabar gembira bagi rekan-rekan yang hingga saat ini masih Belum Berhasil untuk mengikuti Pelatihan Kartu Prakerja, Pendaftaran Kartu Prakerja Dibuka 30 Gelombang di 2020, artinya rekan-rekan masih punya banyak kesempatan. 


Berikut ini kutipan informasi dari Manajemen Pelaksana Prakerja, " Tahun ini sekitar 30 gelombang. Jadi masih banyak (kesempatan). Jadi kita sengaja bertahap, kenapa tidak langsung dibuka saja 5,6 juta peserta diawal? karena kita mempertimbangkan kecepatan informasi dan kemampuan server kita yang juga terbartas". 

Pemerintah menargetkan 5,6 juta peserta kartu prakerja bisa menerima manfaat dari Kartu Prakerja, dengan anggaran sebesar Rp. 20 triliun. Dari anggaran tersebut, setiap peserta mendapat insentif totalnya sebesar Rp. 3.550.000. 

Menteri Keuangan Sri Mulyani memaparkan dari awal dibuka hingga sekarang ini, terdapat 9,4 juta orang yang mendaftar program Kartu Prakerja melalui laman prakerja.go.id. Sedangkan untuk jumlah peserta yang lolos Gelombang I dan II tercatat mencapai 456.265 peserta, dan dipastikan seluruh peserta gelombang I dan II telah mendapatkan pencairan dana insentif yang dijanjikan pemerintah.  

Berikut ini rincian insentif yang didapatkan oleh peserta dari total insentif Rp. 3.550.000 :
Rp. 1 juta untuk biaya pelatihan, Rp. 600.000 per bulan untuk insentif setelah melaksanakan pelatihan, diberikan selama empat bulann dengan total 2,4 juta. Sedangkan sisanya sebesar Rp. 150.000 untuk insentif survey.


Bagi rekan-rekan yang belum melakukan Pendaftaran Kartu Prakerja, karena bingung apakah saya boleh mengikuti program ini karena sudah bekerja, untuk diketahui bersama Kartu Prakerja ini tidak hanya untuk mereka yang sedang mencari pekerjaan, namun juga untuk buruh, karyawan dan pegawai. Intinya, semua warga banga yang berusia diatas 18 tahun dan tidak sedang sekolah atau kuliah, boleh mendaftar. 
Baca Juga : Video Tutorial Panduan Pendaftaran Kartu Prakerja 2020 Lengkap

Sedangkan, bagi rekan-rekan yang sudah melakukan Pendaftaran Kartu Prakerja dan sudah memilih Gelombang, namun masih Belum Berhasil, silahkan 
Baca Disini : Solusi Bagi Yang Belum Berhasil Kartu Prakerja

Bagi rekan-rekan yang belum melakukan Sambung Rekening dikarenakan tidak memiliki rekening BNI, Go Pay, Link Aja atau rekening yang telah ditetap prakerja.go.id, jangan khawatir admin sarankan rekan sekalian menggunakan Rekening BNI, kenapa? Karena kita bisa membuka rekening secara langsung melalui online, selain itu masih banyak manfaat yang bakalan kita dapatkan, tapi itu tergantung rekan semuanya. 

Bagi yang mau menggunakan rekening BNI, silahkan :
Baca Disini : Panduan Lengkap Membuka Rekening BNI Secara Online untuk Kartu Prakerja 
Baca Juga : Video Tutorial Membuka Rekening BNI Secara Online untuk Kartu Prakerja

Beberapa informasi diatas dikutip dari : kompas.com



Demikianlah informasi yang dapat admin bagikan, semoga bermanfaat buat semuanya. Salam smeangat dan salam satu data.

 
Previous
Next Post »

Silahkan berkomentar secara bijak dan sesuai dengan topik pembahasan. Terimakasih. ConversionConversion EmoticonEmoticon

Thanks for your comment